Apa Itu Asuransi Mobil Pengganti? Klaim Secepatnya Sekarang

JSMedia – Kadang kala, ketika kita melakukan klaim asuransi dan melakukan perbaikan di bengkel, ternyata proses perbaikannya tidak bisa dilakukan secara langsung. Entah itu karena kerusakan yang terlalu besar ataupun banyaknya antrian yang sedang terjadi.

Lantas bagaimana solusinya? Padahal mobil tersebut mungkin satu-satunya kendaraan yang kalian miliki dan bisa digunakan setiap harinya. Nah disinilah kalian bisa melakukan yang namanya klaim Asuransi mobil pengganti. Apa Itu? Untuk mengetahuinya, silahkan simak pembahasan dari Jakarta Studio berikut ini.

Apa itu Asuransi Mobil Pengganti?

Apa itu Asuransi Mobil Pengganti?

Asuransi Mobil Pengganti adalah sebuah fasilitas yang diberikan oleh pihak asuransi apabila mobil kita yang masuk ke bengkel tidak bisa langsung selesai diperbaiki. Nah layanan seperti ini biasanya ada pada beberapa jenis paket asuransi mobil. Dimana nantinya, selama mobil kalian yang rusak sedang diperbaiki di bengkel terkait, maka kalian akan mendapatkan mobil lain sebagai pengganti yang bisa digunakan.

Namun meski begitu, faktanya yang namanya mobil pengganti ini tetaplah memiliki batas waktu penggunaan. Kalian tidak boleh membawa dan menggunakannya melebihi batas waktu yang telah ditentukan sesuai dengan perjanjian dalam asuransi.

Berapa Biaya Untuk Mendapatkan Mobil Pengganti?

Berapa Biaya Untuk Mendapatkan Mobil Pengganti?

Secara umum, fasilitas mobil pengganti pada asuransi tersebut harusnya gratis. Ini merupakan fasilitas tambahan yang biasanya dimiliki oleh beberapa perusahaan dengan paket asuransinya masing-masing. Kalian bisa menggunakannya sesuai dengan kesepatakan dalam klausul polis asuransi yang telah disepakati.

Cara Mendapatkan Mobil Pengganti Dalam Asuransi

Cara Mendapatkan Mobil Pengganti Dalam Asuransi

Lantas bagaimanakah cara kita untuk mendapatkan mobil pengganti selama kendaraan sedang diperbaiki di bengkel? Ada beberapa prosedur yang bisa kalian ikuti untuk mengklaim mobil pengganti dari pihak asuransi, diantaranya :

1. Simpan Polis dan Nomor Klaim

Pertama, disarankan bagi kalian untuk selalu menyiapkan fotocopy dari polis asuransi mobil. Sehingga bisa langsung melakukan klaim asuransi dan cepat ditangani. Selanjutnya kalian akan mendapatkan nomor atau tiket klaim sebagai bukti bahwa kalian telah melakukan pengajuan asuransi.

2. Tanya Lama Perbaikan

Setelah itu, kalian juga bisa menanyakan kepada pihak bengkel sekiranya berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk proses perbaikan pada kendaraan. Sehingga nantinya bisa diketahui kapan mobil tersebut akan selesai dan bisa digunakan kembali.

3. Siapkan Syarat Mobil Pengganti

Jika sekiranya proses perbaikan akan membutuhkan waktu lama karena kerusakan berat atau antrian, maka kalian bisa lakukan klaim mobil pengganti ke pihak asuransi. Sesuaikan dengan estimati lamanya proses perbaikan seperti yang sudah kalian tanyakan sebelumnya.

Sehingga nantinya kalian bisa menyesuaikan waktu penggunaan mobil pengganti agar tidak melebihi kesepakatan atau habis sebelum kendaraan kalian selesai diperbaiki. Kemudian pihak asuransi akan memproses permintaan kalian.

4 Rekomendasi Asuransi Mobil Pengganti

4 Rekomendasi Asuransi Mobil Pengganti

Nah kira-kira perusahaan asuransi mobil apa saja yang saat ini menawarkan fasilitas kendaraan pengganti? Ada cukup banyak perusahaan yang berbondong-bondong menawarkan fasilitas tersebut sebagai bentuk keuntungan tambahan demi menarik para customer. Berikut beberapa jasa asuransi mobil yang kami rekomendasikan.

1. Asuransi Central Asia (ACA)

Salah satu perusahaan asuransi yang cukup populer dengan banyaknya fasilitas yang diberikan. Mulai dari ganti rugi total, kehilangan hingga kerusakan akibat kecelakaan, bencana alam hingga pihak ketiga. Selain itu ada juga fasilitas mobil pengganti yang bisa kalian gunakan selama 5×24 jam.

2. Zurich Insurance Indonesia

Perusahaan asuransi yang satu ini menawarkan proteksi terhadap segala jenis kerusakan pada kendaraan. Mulai dari kecelakaan lalu lintas, pencurian, kerusakan akibat pihak ketiga ataupun hal tak terduga lainnya. Untuk fasilitas mobil pengganti yang mereka tawarkan bisa kalian gunakan hingga 5×24 jam.

3. Malacca Trust Wuwungan Insurance

Perusahaan yang satu ini menyediakan 2 jenis layanan asuransi yaitu Total Loss Only dan All Risk. Dengan memiliki salah satunya, kalian bisa mendapatkan perlindungan dari kerugian finansial akibat kecelakaan atau kehilangan. Jika sekiranya proses perbaikan memakan waktu lama, kalian pun bisa mendapatkan fasilitas mobil pengganti secara gratis.

4. Asuransi MSIG Indonesia

Asuransi MSIG Indonesia menyediakan paket TLO dengan premi mulai dari 45 ribu dan All Risk dengan premi mulai dari 257 ribu rupiah. Kalian sudah bisa mendapatkan jaminan kerugian materil akibat kecelakaan atau kehilangan bahkan juga bantuan hukum. Selain itu juga ada fasilitas derek dan mobil pengganti gratis bagi customer yang membutuhkan.

Kesimpulan

Demikian pembahasan tentang apa itu asuransi mobil pengganti dan bagaimana cara mengklaimnya. Bagi kalian yang mengikuti layanan asuransi, wajib banget tahu cara untuk mendapatkan mobil pengganti saat kendaraan kalian sedang dalam proses perbaikan. Sehingga kegiatan kalian pun tidak akan terganggu karena mobil sedang dalam kondisi rusak di bengkel.